Blog Dokter - Bayi Cegukan kadang membuat orang tua merasa khawatir, seperti yang terjadi pada anak tetangga di tempat kami tinggal, ibu nya datang ke rumah dan bertanya kepada Istri mengenai cegukan yang terjadi pada bayi nya, dia merasa khawatir mengenai cegukan yang terjadi pada anak pertama nya yang berumur 4 bulan, nah seperti hal diatas, orang tua yang belum mengetahui nya pun akan bingung, kali ini blog dokter akan membahas mengenai bayi cegukan dan cara mengatasinya.
Yang sering kita sebut cegukan sebenarnya adalah kondisi dimana terjadi kontraksi pada diagfragma, yaitu sekat pembatas antara rongga perut dengan rongga dada. Kontraksi ini lah yang kemudian menyebabkan katup pita usara di tenggorokan menjadi tertutup sehingga udara yang hendak ke paru-paru terhalang, lalu terjadilah yang disebut cegukan ini, oke jelas sampai di sini tentang cegukan ?
Bayi cegukan biasa nya tidak berlangsung lama, terjadi antara 5- 10 menit saja, namun demikian suara cegukan bayi yg begitu keras, dan melihat ekspresi sang bayi memang kadang membuat khawatir, beberapa kasus bayi cegukan ini disertai bayi yang menangis. Langkah-langkah untuk mengatasi cegukan bayi adalah sebagai berikut.
Cara Mengatasi Cegukan Bayi
- Dengan cara menepuk-nepuk punggung bayi. Cara ini adalah cara mengatasi bayi cegukan yang sudah sejak lama dilakukan, bahkan dari jaman dahulu sampai sekarang cara ini adalah cara peling sering dilakukan, dan hasilnya memang cegukan bayi bisa berhenti. Gendonglah bayi Anda posisikan tegak pada bahu lalu tepuk secara perlahan punggung nya, lakukan dengan lembut secara berulang-ulang, sebentar juga cegukan Anak akan sembuh.
- Berikan air minum hangat. mengatasi cegukan bayi yang ini juga bisa kita lakukan, memberikan minuman hangat akan meregangkan otot pada diagfragma sehingga kontraksi akan berkurang dan kemudia tidak terjadi, maka cegukan akan hilang.
- Gunakanlah dot dan botol yang tepat, cegukan bayi bisa kita hindari antara lain dengan menggunakan dot yang tepat, kadang bayi lebih banyak menelan udara dari pada susu nya jika lubang dot tidak seimbang dengan kekuatan sedot bayi, ini biasa, namun usahakan pilih dengan ukuran yang tepat.
Oke, saya kira sudah jelas mengenai cegukan bayi dan cara mengatasi nya, jangan panik dan lakukan langkah-langkah di atas guna menyembuhkan cegukan bayi Anda, salam kesehatan !!!!
trimakasih banget infonya,artikel ini sangat membantu saya, salam kenal selimut bayi
BalasHapus